Kamis 27 April 2022 WIB
Penulis: Paulus Kristian
SURABAYA, Beraksi.com- E-Sport merupakan jenis olahraga yang dapat dikatakan baru di Indonesia, belakangan ini banyak anak muda yang melirik bahkan terjun sebagai pelaku/atlet dalam olahraga tersebut. E-sport sendiri merupakan jenis olahraga elektronik dengan media perangkat seluler ataupun perangkat elektronik lainya dengan wadah sebuah permain, para atlet yang menggeluti olahraga tersebut diharapkan mengasah tingkatan mereka dalam menjalankan atau memainkan permainan tersebut sehingga dapat di pertandingkan kepada antar pemain.
Menurut salah satu pemain e-sport ternama dari Surabaya ‘sesungguhnya kegiatan e-sport ini dapat berhasil karena dukungan keluarga. Keluarga merupakan salah satu faktor penting dalam mencapai kemenangan’ ucap Greogorius valendra, pria asal Sidoarjo itu telah menekuni kegiatan E-sport itu sejak 2014 silam. Berawal dari hobi semata menjadi sebuah profesi yang sangat menguntungkan, hadiah yang ditawari pun tidak terbilang kecil mulai dari 500ribu hingga 10jt.
Kegiatan E-sport ini sangat berkembang pesat di kalangan masyarakat, mulai dari anak SD hingga orang tua, perkembangan tersebut sampai memikat pemerintahan sehingga pemerintah mefalitasi maupun mensponsori kegiatan tersebut.
Kesimpulan berita E sport kali ini adalah bermain game bukan hanya perihal bersenang senang dan melepas kejenuhan namun dengan zaman serba modern seperti sekarang bermain game bisa menghasilkan uang dan bisa menjadikan sebagai penghasilan yang cukup besar.
Comments
Post a Comment